HALUAN PUBLIK, Lubuk Linggau (Sumatera Selatan) – Personel Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Sumsel turut serta menjadi vaksinator dalam rangka mendukung program vaksinasi nasional yang diselengarakan di Urdokkes Mapolres Lubuk Linggau, Sumatera Selatan. Kamis, (14/4/2022).
Bharatu Teguh Santoso, A.M.Kep. mengatakan Polres Lubuk Linggau menyelenggarakan layanan posko vaksinasi gratis untuk masyarakat khsususnya yang berdomisili di Kabupaten Lubuk Linggau.
“Saya mendapatkan perintah menjadi vaksinator untuk membantu Urdokkes Polres Lubuk Linggau dalam memberikan pelayanan vaksinasi kepada masyarakat dan anggota Polri di bulan Suci Ramadhan ini,” kata Teguh.