Viral Biar Cuan! Mahasiswa KKN Tematik Undip Berikan Strategi Pemasaran Melalui Penciptaan Konten Tiktok dalam Meningkatkan Brand Awareness Terhadap Produk UMKM Dapur Zea dan UMKM Reiza

Pemalang, haluanpublik.com – Mahasiswa KKN Tematik Undip Memasarkan produk melalui penciptaan konten TikTok pada produk UMKM Dapur Zea dan UMKM Reiza di Pedurungan Tengah.
Mahasiswa KKN Tematik Undip memasarkan produk melalui penciptaan konten TikTok pada produk UMKM Dapur Zea dan UMKM Reiza di Pedurungan Tengah.
“Selama beberapa hari melakukan observasi lapangan pada UMKM di Pedurungan Tengah, saya telah menemukan permasalahan dalam UMKM Dapur Zea dan UMKM Reiza, yaitu pelaku usaha sudah mengenal sosial media, namun belum menggunakannya sebagai platform untuk memasarkan produk secara online, sehingga akhirnya saya memilih aplikasi TikTok dalam membantu pemasaran produk UMKM Dapur Zea dan UMKM Reiza” hal itu disampaikan langsung Mahasiswa KKN Undip, Grace Dena Imanuella Jurusan Manajemen.

Dalam pelaksanaannya, kami membantu pelaku usaha dalam membuat akun TikTok dan cara menggunakan TikTok Shop kemudian memberikan edukasi kepada pelaku usaha cara mengambil foto dan video produk yang menarik untuk nantinya akan diposting di TikTok.

Lebih lanjut Grace Dena Imanuella menjelaskan bahwa konten untuk memasarkan produk sangat penting untuk meningkatkan brand awareness UMKM agar dikenal oleh masyarakat luas.
Bukan hanya itu, Grace juga melibatkan seluruh teman teman satu tim dalam pengambilan video produk lerak hasil inovasi tim KKN Tematik Pedurungan Tengah.
“UMKM Dapur Zea dan UMKM Reiza menurut saya memiliki peluang yang besar untuk maju karena produk yang dihasilkan UMKM Dapur Zea yaitu Rendang dan Sambal Teri instan dalam kemasan memiliki kualitas yang baik, selain itu pada UMKM Reiza dengan produk berbahan utama buah lerak merupakan usaha inovatif yang sangat menarik dan ramah lingkungan.
Kedua UMKM ini bila mengoptimalkan sosial media dalam memasarkan produknya pasti akan mampu menjangkau pasar yang lebih luas”.
Grace menilai pemberian edukasi dalam pemanfaatan sosial media, salah satunya TikTok yang merupakan aplikasi viral pada zaman sekarang merupakan langkah yang baik untuk mengembangkan UMKM Dapur Zea dan UMKM Reiza agar produk produknya semakin dikenal masyarakat luas dan mempermudah pelanggan dalam melakukan pembelian produk karena dapat dilakukan secara online.
“Cara membuat konten dalam memasarkan produk dapat dilakukan hanya dengan sebuah handphone dan pencahayaan yang cukup. Selain itu kita juga dapat melihat banyak contoh konten produk di Tiktok yang viral. Setelah memiliki konten yang menarik, kita dapat mengunduh foto maupun video tersebut di laman TikTok Shop.” pungkas Grace Dena Imanuella.

Sementara itu, pelaku UMKM Dapur Zea dan UMKM Reiza selama ini memasarkan produknya hanya secara langsung, yaitu dengan mengikuti bazar bazar di sekitar Semarang dan melalui kelompok UMKM.
“Iya Mba, selama ini saya memasarkan produk melalui bazar dengan kelompok kelompok UMKM setempat dan belum memasarkan produk melalui E-Commerce karena saya tidak mengerti bagaimana membuat konten yang menarik.” Ucap Bu Rena selaku pemilik usaha UMKM Dapur Zea dan UMKM Reiza.

Dalam konfirmasi kegiatannya Dosen Pembimbing dr. Siti Fatimah, M.Kes. dan Dr. Fahmi Arifan, S.T., M.Eng, juga menyampaikan bahwa “tentang UMKM Dapur Zea dan UMKM Reiza sekarang telah digital dalam pemasaran karena telah memasarkan produknya melalui salah satu platform viral yang sedang ramai digunakan oleh masyarakat Indonesia khususnya anak muda, yaitu aplikasi Tiktok sehingga diharapkan produknya semakin dikenal masyarakat luas dan pelanggan diluar Semarang juga lebih mudah untuk membeli produk UMKM ini karena telah tersedia katalog online pada laman Tiktok Shop, ujar Fahmi Arifan.

Selanjutnya diharapkan pula kegiatan ini mampu meningkatkan kesadaran UMKM lainnya agar bergerak maju dalam transformasi digital, tutup Siti Fatimah. (Eko B art).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *