Untuk Pembaruan Informasi di Desa Bojongnangka, Mahasiswa KKN-Tematik UNDIP Membantu Pembuatan Peta Wilayah Desa untuk Pembagian Dusun dan Pasca Pemindahan Balai Desa Baru

Pemalang, haluanpublik.com – Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik Undip merupakan salah satu program unggulan bentuk pengabdian mahasiswa kepada masyarakat yang menawarkan pengalaman berharga bagi mahasiswa dalam berkontribusi langsung untuk masyarakat yang diterapkan pada Desa Bojonganangka, Kecamatan Pemalang, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah.
Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata-Tematik Desa Bojongnangka, Kecamatan Pemalang, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah melaksanakan KKN dengan tema Optimalisasi Pengolahan Sampah di Desa Bojongnangka Sebagai Upaya Utilisasi Sampah Berkelanjutan pada tanggal 1 Juli hingga 11 Agustus.
Sebanyak 16 mahasiswa dibimbing langsung oleh Dosen Pembimbing Lapangan yaitu Ibu Dr. dr. Siti Fatimah, M. Kes dan Bapak Ir. Dr. Fahmi Arifan, S.T., M.Eng.

Pada proses pengabdian nya salah satu upaya yang dilakukan dalam rangka memberikan pembaruan informasi diwilayah desa adalah melakukan pembuatan peta desa baru untuk pembagian kawasan dusun serta setelah pemindahan balai desa baru. Proyek ini dilakukan sebagai bagian dari tanggung jawab sosial mahasiswa dalam menerapkan ilmu pengetahuan dan kontribusi nyata bagi masyarakat. Pembaruan peta wilayah di Desa Bojongnangka dianggap penting untuk mengoptimalkan pembagian wilayah dusun dan pembaruan informasi terkait pemindahan balai desa.

Dalam proyek ini Zaidan Amin, selaku mahasiswa jurusan Oseanografi KKN-tematik UNDIP bekerja sama dengan pihak perangkat desa dan warga setempat dalam melakukan survei lapangan, pengumpulan data geografis, dan menganalisis faktor-faktor penting yang harus diperhatikan dalam pembagian wilayah dusun. Peta wilayah yang baru ini diharapkan akan membantu dalam merencanakan pengembangan infrastruktur dan peningkatan layanan masyarakat, hal itu disampaikan Faiz Zaidan Amin disela sela kesibukan kegiatan tugasnya, Kamis (10/08/2023).

Dosen pembimbing, Dr. Fahmi Arifan, S.T., M.Eng, mengatakan, “Sangat menggembirakan melihat semangat dan dedikasi mahasiswa dalam proyek ini. Dengan ini mahasiswa telah berhasil mengaplikasikan ilmu yang mereka pelajari di kampus untuk memecahkan masalah nyata dalam masyarakat.”, terang Fahmi Arifan.

BACA JUGA :   Captain Dedy Susanto Syukuran Sekretariat Yayasan, Santunan Anak Yatim dan Launching Tahu Aci Banjaran

Lebih lanjut disampaikan oleh dosen pembimbing lapangan Dr. dr. Siti Fatimah, M. Kes., menyampaikan bahwa proyek pembuatan peta wilayah ini nantinya tidak hanya akan meningkatkan keterampilan teknis mahasiswa, tetapi juga memberikan manfaat yang nyata bagi Pemerintah desa Desa Bojongnangka, ujar Siti Fatimah.

Di lain sisi, Bapak Wahmu, SE. selaku kepala desa Bojongnangka menyambut baik kolaborasi antara mahasiswa KKN-tematik UNDIP dan pemerintah desa. “Kami sangat berterima kasih atas bantuan mahasiswa dalam pembuatan peta wilayah ini. Ini adalah langkah penting menuju perencanaan yang lebih baik dan pengambilan keputusan yang lebih efektif untuk kemajuan desa kami. Kami mengapresiasi semangat mereka dalam berkontribusi di masyarakat.”
Proyek ini mencerminkan keterlibatan aktif mahasiswa dalam pengembangan masyarakat dan penerapan ilmu pengetahuan dalam konteks kehidupan nyata. Kolaborasi antara perguruan tinggi dan komunitas lokal seperti ini memiliki potensi untuk menciptakan dampak positif yang berkelanjutan bagi perkembangan desa dan masyarakat, pungkas Wahmu.
(Eko B Art)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *